-->

Cara Upgrade Akun Google Adsense Hosted ke Non Hosted



Status hosted pada akun google adsense menandakan anda memiliki akun yang didaftarkan menggunakan produk google, apakah anda tau kekurangan dari akun hosted ? 

Ya benar sekali iklan hanya tayang pada blog atau youtube yang anda daftarkan saja, mungkin ini akan membuat penghasilan dari google adsense terasa sangat sedikit. taukah anda kalau akun adsense yang berstatus hosted bisa di upgrade ke nonhosted, bagaimana caranya ? 

Anda harus memiliki sebuah blog yang sudah dirubah alamatnya menjadi top level domain seperti com, net, org, dan lainnya. tulisan ini akan membahas bagaimana cara upgrade akun google adsense hosted ke non hosted secara lengkap.

Persiapan Sebelum Upgrade

Tentunya sebelum mengupgrade akun hosted yang anda miliki, anda harus mempersiapkan beberapa hal yang membutuhkan perjuangan dan keseriusan, lalu apa saja persiapan itu ? dibawah ini adalah daftarnya :
  • Blog yang telah dirubah alamat domainnya menjadi TLD
  • Artikel blog harus original tidak copypaste, minimal 10-15 artikel
  • Jika anda sebelumnya mendaftar menggunakan blog maka anda akan mendapat sedikit kemudahan karena sudah memiliki artikel dan tinggal mengoptimalkannya saja
  • Jika anda mendaftar menggunakan youtube maka anda harus berjuang untuk membangun sebuah blog untuk mengupgrade akun anda karena tidak ada cara lain selain melalui blog

Cara Upgrade Akun Google Adsense

Setelah semua persiapan anda miliki maka sekarang adalah saatnya anda mendaftarkan blog yang anda miliki untuk persetujuan upgrade akun google adsense yang anda miliki dengan mengikuti langkah langkah dibawah ini.


  • Pastikan anda sudah berada didalam dashboard Google Adsense
  • buka menu My Ads kemudian pilih sub menu Other Product
  • masukan alamat blog anda yang telah dirubah domainnya menjadi TLD (lihat gambar dibawah ini) 



  • setelah itu klik tombol submit, lalu anda akan melihat tampilan seperti gambarh dibawah ini :


  • masukan kode tersebut kedalam struktur template blog yang baru saja anda daftarkan.
  • setelah memasukan kodenya kemudian centang bagian i've pasted the code into my site dan mengklik tombol done. setelah itu anda akan melihat tampilan seperti gambar dibawah ini :


  • kemudian yang harus anda lakukan hanyalah menunggu team google meninjau blog anda layak atau tidak untuk melakukan upgrade, biasanya anda akan dikabari melalui email yang terkait dengan google adsense tersebut.


Kesimpulan

Untuk mengupgrade akun hosted menjadi non hosted membutuhkan perjuangan yang tidak mudah, karena ini jauh lebih sulit dan memiliki proses yang panjang, biasanya anda akan dikabari oleh google diterima atau tidaknya permohonan upgrade akun anda kisaran antara 1 minggu sampai 2 minggu lebih, kalau saya sendiri (penulis) mendapatkan balasan setelah 12 hari dan hasilnya sangat memuaskan yaitu permohonan saya untuk upgrade akun disetujui, nantinya anda akan menerima email seperti gambar dibawah ini jika permohonan upgrade akun disetujui sepenuhnya :



Itulah Contoh E-mail Approve dari Google Adsense.

0 Response to "Cara Upgrade Akun Google Adsense Hosted ke Non Hosted"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel